Oknum Honorer BPBD Pangkalpinang Terlibat Narkoba, Molen: Pecat

BABELTERKINI.COM, PANGKALPINANG – Walikota Pangkalpinang, Maulan Aklil (Molen) memberikan sanksi tegas berupa pemecatan kepada oknum tenaga honorer Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kota Pangkalpinang yang terlibat penyalahgunaan narkotika jenis sabu beberapa waktu lalu.

“Perintah saya, saya langsung WA (pesan Whatsapp-red) ke Sekretaris BPBD untuk segera pecat yang bersangkutan, dan ambil tindakan juga,” kata Molen kepada sejumlah awak media di kantor walikota, Kamis (15/4/2021).

Molen menyesalkan, ada oknum tenaga honorer di lingkup Pemkot Pangkalpinang yang masih saja terlibat penyalahgunaan narkotika. Padahal, diutarakan dia, salah satu syarat penerimaan ataupun pengangkatan tenaga honorer itu harus menyertakan surat keterangan bebas narkotika.

“Syarat untuk diangkat (tenaga honorer-red) kembali itu melampirkan surat bebas narkoba, tapi kok masih ada yang terlibat penyalahgunaan narkoba. Nah kecolongan ini, berarti surat bebas narkoba yang mereka buat kemarin itu tidak serta merta membuktikan bahwa mereka bersih dari narkoba,” ujarnya.

Oleh karena itu, ia meminta kepada Sekretaris BPBD Kota Pangkalpinang agar terus memonitor para bawahannya dan melakukan evaluasi kembali terkait proses rekrutmen tenaga honorer.

“Harus monitor lagi, evaluasi kembali, bila perlu diam-diam kerjasama dengan BNN Kota Pangkalpinang, karena bagi saya tidak akan memberikan tolerir bagi kawan-kawan honorer terutama yang menggunakan barang-barang terlarang ini, bagi saya pecat,” tegasnya. (EDI)