BABELTERKINI.COM, SUNGAILIAT – Polda Kepulauan Bangka Belitung akan menggelar rapat bersama Pemprov Babel serta pihak-pihak terkait lainnya untuk membahas dan menentukan kebijakan pengamanan dalam menghadapi hari raya Natal 2021 dan Tahun Baru 2022 (Nataru).
“Untuk persiapan perayaan Nataru, kita akan berkoordinasi dengan Pemda. Senin (20/12/2021) ini kita akan rapat menentukan kebijakan, baik itu pengamanan dan kebijakan lainnya terkait perayaan Nataru dengan mengedepankan Prokes Covid-19,” kata Kapolda Babel, Irjen Yan Sultra Indrajaya saat kunjungan kerja ke Polres Bangka, Kamis (16/12/2021).
Kapolda menegaskan, kebijakan perayaan Nataru nantinya akan fokus pada titik yang menimbulkan keramaian dan fasilitas publik.
“seperti pusat berbelanja, pusat yang menimbukan keramaian seperti Alun Alun, fasilitas publik, pelabuhan maupun bandara. Tapi yang pasti, Senin nanti kita rapat dengan Pemda untuk menentukan kebijakan perayaan Nataru,” tutupnya. (Jpa)