COD Timah Ilegal dari Belitung ke Jakarta, Dilebur di Tegal!!

Caption: Timah Balok yang berhasil di selundupkan dari Pulau Belitung. (foto: dok babelterkini.com)
Caption: Timah Balok yang berhasil di selundupkan dari Pulau Belitung. (foto: dok babelterkini.com)

BABELTERKINI.COM, TANJUNGPANDAN – Bisnis timah ilegal di Pulau Belitung hingga kini terus menggeliat. Bahkan, informasi terkini yang berhasil dihimpun menyebutkan kalau sistem bayar ditempat (cod-red) pembelian timah ilegal dengan harga di atas pasaran menjadi modus untuk mendapatkan timah ilegal dengan mudah dan aman. Para pelaku bayar ditempat ini, terdiri dari beberapa orang kepercayaan pemodal dari luar Pulau Bangka Belitung. Tak jarang aparat penegak hukum setempat pun ikut bermain di bisnis timah ilegal bayar ditempat.

Dari Pulau Belitung, timah ilegal bayar ditempat diselundupkan melalui kapal penyebrangan dari Pelabuhan Tanjungpandan tujuan Jakarta. Selanjutnya di lebur di Tegal.

Sumber tertutup babelterkini.com yang dapat dipertanggungjawabkan menyampaikan bahwa FRK, ADL dan SGT merupakan pemain timah ilegal bayar ditempat.

error: Content is protected !!